Hai, siapa yang masa kecilnya dulu suka bermain dan mewarnai dengan menggunakan buah ini? Tahu gak, ternyata tumbuhan ini buahnya memang dapat dimanfaatkan sebagai bahan pewarna alami dan juga bahan tinta loh. Dimana, tumbuhan ini secara lokal dikenal dengan nama dawat, malatinta, mangsi, dan ada pula yang menyebutnya ileng-ileng.
Oke, seperti yang diuraikan pada tayangan video tersebut dapat diketahui bahwa mangsian atau ileng-ileng merupakan salah satu spesies dari tumbuhan gulma yang termasuk dalam genus Phyllanthus.
Tumbuhan ini disebut dengan nama mangsian karena ketika sudah matang, buahnya memang berwarna kehitam-hitaman dan cairannya mirip sekali dengan cairan tinta.
Mangsian bisa tumbuh di daerah dengan ketinggian antara 800 hingga 2.000 meter dari permukaan laut dan biasa tumbuh liar di pinggir sawah, kebun, atau sungai, serta dapat dijadikan sebagai tanaman pagar dan bonsai.
Ada beberapa bagian yang bisa dimanfaatkan dari tanaman ini, antara lain adalah bagian daun dan buahnya. Daun mangsian dipercaya dapat digunakan sebagai obat, sedangkan buahnya dapat dimanfaatkan sebagai bahan tinta. Akan tetapi karena harga jualnya relatif murah, maka mangsian seperti ini akhirnya belum dimanfaatkan secara nyata.