Hai, apa sih yang dimaksud dengan subscribe di YouTube seperti ini? Lantas, apakah kalau subscribe di YouTube itu bayar?
Oke, sebelumnya perlu diketahui bahwa dalam bahasa Indonesia, subscribe artinya adalah berlangganan. Sementara itu bila merujuk pada Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), disebutkan bahwa arti atau makna kata berlangganan (ber-langgan-an) itu sendiri adalah mengadakan jual beli secara tetap.
Karena terjadi adanya proses jual beli dalam berlangganan, maka secara otomatis ada pula proses transaksi atau persetujuan jual beli antara dua pihak yang berhubungan dengan pelunasan (pemberesan) pembayaran.
Nah, kalau begitu berarti apakah subscribe di YouTube itu juga harus bayar?
Tidak! Ketika kita melakukan subscribe di sebuah channel YouTube, maka tidak perlu melakukan pembayaran.
Melakukan subscribe pada sebuah channel YouTube itu bersifat gratis. Bahkan ada banyak keuntungan yang bisa didapatkan setelah melakukan subscribe, salah satunya yaitu akan secara otomatis menerima notifikasi atau pemberitahuan ketika channel yang di-subscribe melakukan update atau mengunggah video baru.
Oleh sebab itu Anda tak perlu ragu dan khawatir ketika ingin melakukan subscribe pada sebuah channel YouTube tertentu, termasuk diantaranya ketika ingin subscribe ke channel YouTube saya, dalam hal ini yaitu channel AYAHE MELA.
Oke, demikian yang dapat saya uraikan dan jelaskan tentang subscribe di YouTube. Semoga berguna dan bermanfaat bagi Anda. Saya Ayahe Mela. Salam. :)