Mohon Tunggu Proses Memuat Konten Halaman

Terbaru

0
Tgl. 06 Mei 2020

Cara Membuat Playlist Daftar Putar Video YouTube dengan HP Smartphone Android

Hai, pernahkah Anda berkeinginan untuk membuat playlist atau daftar putar video untuk berbagai macam video yang Anda sukai, sering ditonton, atau untuk beragam video yang Anda upload ke YouTube dan memiliki kategori sama?

Jika ya, maka berikut ini adalah langkah-langkah untuk membuat playlist atau daftar putar video, apabila dilakukan dengan menggunakan aplikasi YouTube yang terpasang di HP atau smartphone Android.

  1. Pertama, buka aplikasi YouTube di HP Android Anda;
  2. Kedua, tap menu "Koleksi" dan kemudian tap menu "+ Playlist baru";
  3. Ketiga, Tulis judul playlist yang ingin dibuat dan setelah selesai klik tombol "Berikutnya";
  4. Keempat, tentukan privasi yang akan diterapkan playlist tersebut, apakah akan dibuat untuk publik, tidak publik, atau hanya dibuat untuk pribadi yang hanya bisa dilihat sendiri.
  5. Kelima, tap tombol "Buat".

Lebih jelasnya terkait dengan peragaan langkah-langkah pembuatan playlist atau daftar putar video YouTube tersebut dapat pula Anda tonton dan simak pada tayangan video di bawah ini.

Katagori: ,