Mohon Tunggu Proses Memuat Konten Halaman

ADVERTISEMENT

Terbaru

4
Tgl. 05 Mei 2015

Balada Surat Cinta Seorang Pemula AdSense - Oleh: Semar Bingung

Alkisah; Suatu ketika ada seorang narablog yang mendengar kabar bahwa ternyata internet dapat dijadikan sebagai sebuah "ladang emas&quo...

Ilustrasi Amplop Surat CintaAlkisah; Suatu ketika ada seorang narablog yang mendengar kabar bahwa ternyata internet dapat dijadikan sebagai sebuah "ladang emas" untuk "menambang" penghasilan. Awalnya ia sungguh tak percaya dengan kabar itu, karena yang ia lakukan sebelumnya hanyalah sekadar menyalurkan hobby dan berbagi pengetahuan dengan orang lain sekaligus mengasah serta mempertajam kemampuannya dalam hal menulis. Akan tetapi setelah melakukan penelusuran lebih lanjut, ia pun kemudian menemukan fakta bahwa hal tersebut memanglah benar adanya.

Bagaikan disulut oleh "api semangat", ia menjadi semakin rajin dan giat dalam menerbitkan konten pada blog yang dikelolanya, apalagi setelah mengetahui bahwa hanya dengan ngeblog saja ada begitu banyak narablog yang bisa meraih sukses dan bahkan bisa memperoleh penghasilan dari internet yang nominalnya dapat mencapai puluhan, ratusan, atau bahkan ribuan juta.

Berharap bisa segera meraih hal yang serupa dari internet, narablog itu kemudian melakukan monetize terhadap setiap konten yang telah diterbitkannya dengan menggunakan AdSense. Akan tetapi coba tebak apa yang terjadi? Blog yang ia daftarkan  belum bisa diterima karena tidak memenuhi berbagai kriteria yang dipersyaratkan oleh AdSense seperti konten yang belum memadai, navigasi situs yang kurang jelas, mengandung konten yang terlarang, dan sebagainya, sehingga akhirnya ia pun berusaha semaksimal mungkin melakukan pembenahan terhadap konten serta blog yang dimilikinya.

Setelah melakukan pembenahan sesuai dengan ketentuan yang menjadi syarat utama untuk menjadi penayang AdSense, ia pun kembali mendaftarkannya dengan harapan dapat diterima dan bisa segera menjadi publisher bagi Google AdSense. Namun lagi-lagi usahanya gagal, gagal, dan gagal lagi berulang kali.

Mendaftar Google AdSense sebenarnya sangatlah mudah. Akan tetapi memang bukan merupakan suatu perkara yang gampang agar dapat diterima sepenuhnya oleh AdSense. Hal ini disebabkan karena agar dapat diterima sepenuhnya oleh AdSense maka situs yang didaftarkan haruslah sudah sesuai dengan Kebijakan Google dan telah memenuhi Pedoman Mutu Webmaster.

Tidak kurang akal, selanjutnya ia mencoba membuat blog baru dengan niche yang benar-benar berbeda dari blog sebelumnya. Dalam hati dia berpikir, “siapa tahu dengan menggunakan blog baru ini nantinya bisa diterima oleh AdSense”.

Postingan demi postingan pun diterbitkan pada blog baru tersebut sehingga akhirnya blog yang lama pun terbengkalai dan tak terurus lagi. Akan tetapi karena tema artikel yang dibuat melenceng jauh dari pengetahuan yang dikuasainya, maka lama-kelamaan yang bersangkutan kehabisan ide dan mengalami kesulitan dalam menyusun artikel baru. Hingga akhirnya blog itu pun tidak pernah diperbarui lagi, lebih-lebih setelah didaftarkan AdSense ternyata juga ditolak alias tidak diterima.

Merasa telah gagal, jalan pintas untuk memiliki akun AdSense pun dilaluinya. Sukses memang. Akan tetapi coba tebak lagi apa yang kemudian terjadi? Karena konten yang dimiliki belumlah seberapa maka penghasilan yang diperoleh pun sangat jauh dari harapan dan bahkan sama sekali tidak sesuai dengan apa yang telah ia bayangkan sebelumnya. Dalam sehari kerap kali hanya mendapatkan $ 0,01 atau bahkan tidak sama sekali karena rendahnya traffic yang berpengaruh pada sedikitnya tayangan dan klik iklan.

Memiliki akun AdSense bukanlah cara untuk cepat kaya. Akan tetapi memang Anda bisa saja menjadi kaya karenanya. Perlu diingat bahwa tidak ada sesuatu apapun yang bisa diraih atau diperoleh secara instan tanpa adanya waktu, proses, kerja keras, dan segala hal yang mendukung terwujudnya suatu keinginan. Perlu diingat pula bahwa walaupun Anda telah memiliki akun AdSense, maka akun tersebut sebenarnya tidaklah serta merta bisa mendatangkan penghasilan bagi Anda. Sehingga jangan dikira bahwa apabila telah memiliki akun AdSense maka bisa dengan mudah menjadi orang kaya yang memiliki banyak uang dari penghasilan AdSense.

Promosi sana-sini dengan menggunakan cara-cara yang tidak semestinya pun dilakukan tanpa menghiraukan risiko yang bisa ditimbulkan. Akan tetapi walaupun dengan menggunakan cara itu dapat mendongkrak traffic yang berpengaruh pada meningkatnya tayangan serta klik iklan, akhirnya satu hal yang sangat tidak ia inginkan pun terjadi, yaitu penonaktifan akun AdSense yang dimilikinya oleh Google.

Ada beberapa hal yang harus diperhatikan untuk menghindari risiko terjadinya penonaktifan akun AdSense. Hal ini disebabkan karena apabila terjadi pelanggaran terhadap pedoman dan atau ketentuan layanan yang telah dipersyaratkan maka tidak tertutup kemungkinan akun tersebut akan dinonaktifkan atau di-banned oleh AdSense.

Heran, bingung, sedih, dan kecewa serta bermacam rasa pun campur aduk menjadi satu hingga membuatnya menjadi malas menerbitkan artikel lagi. Harapan hanyalah tinggal harapan karena fakta yang diperoleh dan diketahui sebelumnya pada akhirnya tidaklah sesuai dengan kenyataan yang diterimanya.

Seakan telah putus asa dengan segala usaha yang dilakukannya, ia pun memutuskan untuk  kembali menekuni kegemaran lamanya yaitu menulis artikel sesuai dengan pengetahuan yang dikuasainya. Kembali pada tujuan awalnya yaitu menyalurkan hobby, berbagi pengetahuan dengan orang lain, sekaligus mengasah serta mempertajam kemampuannya dalam hal menulis ia pikir lebih baik. Hingga suatu ketika secara iseng ia kembali mendaftar ke AdSense dan ternyata dalam jangka waktu yang tidak lama ia pun mendapat “surat cinta” dari AdSense yang menyatakan bahwa permohonan yang ia ajukan telah diterima sepenuhnya.

Namun begitu karena yang bersangkutan telah secara bulat memutuskan untuk kembali pada misi dan tujuan awalnya, maka penghasilan yang diperoleh dari AdSense pun kini ia anggap sebagai “efek samping” yang ditimbulkan dari hal tersebut. Sehingga dapat pula dikata bahwa memperoleh penghasilan dari internet merupakan salah satu risiko yang harus dihadapi atas kegemarannya dalam menulis dan kemudian menerbitkan artikel pada blog yang dikelolanya.

----------

Ini merupakan sebuah kisah nyata dan bukan hanya sekadar karangan belaka. Jika ada kesamaan kisah atau cerita, maka itu tidak lebih hanyalah suatu kebetulan semata. Apabila ada baiknya maka silakan diambil hikmahnya, dan apabila ada buruknya maka harap diabaikan saja.

Katagori:
Silakan klik di sini untuk mengeposkan komentar Anda. Jika Anda ingin membaca artikel lain yang terdapat pada blog ini, maka dapat Anda lakukan dengan cara membuka laman daftar isi. Catatan: Komentar balasan hanya diprioritaskan untuk pertanyaan dan atau pernyataan yang diposkan dengan memakai formulir komentar Blogger.
Admin
Terdapat 4 komentar pada artikel ini ▶
28/06/15, 04.01 O

saya juga bingung sudah ajuin adsense , tapi blm di terima juga... mohon pencerahannya

28/06/15, 05.59 O

@Asev Didin Wahyudinata Sudah pernah pakai cari ini?

30/09/15, 21.16 O

Haha hampir sama sama kisah cuma awal nya beda dia awalnya berniat baik menyalurkan hobinya lalu 'tergoda' adsense, Sedangkan saya dari awal emang punya niat 'jahat' ingin cari uang di Internet haha, endingnya sama.. Intinya semua Blogger ketika mendengar bahwa blog bisa hasilkan uang, pasti bakal terobsesi dan tambah semangat meskipun pakai cara 'haram' sekalipun. Oh ya sob apa ada saran untuk naikkan pagerank dan traffik??

01/10/15, 00.32 O

@Denz Ahmad Kalau masalah pagerank, jujur saja saya malah tidak pernah kkepikiran Sob. Tapi kalau masalah traffic, cara yang paling simple adalah rajin serta rutin menerbitkan artikel yang sifatnya unik.

Intinya tulis saja yang ingin ditulis. Artinya ketika ada ide tentang suatu hal maka segera saja tuangkan ide tersebut dalam bentuk artikel dan kemudian terbitkan artikel tersebut dalam bentuk blog post.

How To ▶
Education ▶
SEO ▶
Other Internet ▶
Programming ▶
Tutorial ▶
DP & Story ▶
Tips & Trick ▶

o

  • .Ragam Tumbuhan
  • .Unik & Langka
  • .Aneka Buah
  • .Produk Sederhana
  • .Karya Seni
  • .Tempat Wisata
  • .Ragam Kegiatan
  • .Aneka Bunga
  • .Hewan & Serangga
GALERI
KIRIM MASUKAN
E L T E L U
Semar Bingung's Weblog