Mohon Tunggu Proses Memuat Konten Halaman

ADVERTISEMENT

Terbaru

2
Tgl. 28 Februari 2012

Walau Hanya Beberapa Kata Namun Ini Sangat Berharga

Sebuah penghargaan sebenarnya tidaklah mesti berwujud materi, seperti: medali, piala, sertifikat, piagam, dan atau bahkan uang. Namun sebu...

Ilustrasi Sumber Artikel
Sebuah penghargaan sebenarnya tidaklah mesti berwujud materi, seperti: medali, piala, sertifikat, piagam, dan atau bahkan uang. Namun sebuah penghargaan dapat pula terwujud hanya dengan beberapa kata. Beberapa kata yang menyatakan suatu pengakuan bisa jadi merupakan penghargaan yang lebih berarti dan bermakna serta tak ternilai harganya. Bila materi dapat habis seiring waktu, namun sebuah pengakuan tak akan pernah hilang ‘dimakan’ waktu.

Setelah membuat dan mempublikasikan artikel yang berjudul “Pernahkah Anda Mendapatkan Pengalaman Yang Seperti Ini?”,  iseng-iseng saya melakukan pencarian pada mesin pencari dengan menggunakan kata kunci yang terkait dengan membuat daftar artikel terkait pada template seluler blogspot. Dan tidak disangka ternyata pada daftar hasil pencarian ditampilkan artikel dengan judul yang serupa dengan artikel saya sebelumnya yang berjudul “Membuat Daftar Artikel Terkait Pada Template Seluler Blogspot'”. Karena penasaran dengan isi artikelnya, saya pun membuka tautan yang terkait dengan artikel tersebut. Dan setelah artikel terbuka saya sempat kaget karena paragraf awal dari artikel tersebut sama persis dengan artikel yang saya publikasikan.

Dalam hati, saya pun sempat gundah karena yang terjadi pada artikel tersebut jelas-jelas merupakan hasil copy-paste dari artikel saya yang berjudul “Membuat Daftar Artikel Terkait Pada Template Seluler Blogspot”. Namun, setelah artikel tersebut saya baca sampai dengan paragraf terakhir, saya pun merasa lega karena di bagian bawah artikel tersebut dicantumkan tautan atau link sumber yang mengarah ke blog ini, dalam hal ini mengarah pada artikel tentang cara membuat daftar artikel terkait pada template seluler blogspot.

Walaupun konten pada artikel yang dimaksud merupakan hasil copy-paste, namun dengan mencantumkan tautan atau link yang mengarah ke artikel sumber, maka hal tersebut dapat disebut sebagai sebuah wujud penghargaan atas hasil karya orang lain yang lebih berharga daripada penghargaan apapun. Sehingga secara pribadi saya sampaikan terimakasih kepada sobat blogger pengelola blog yang dimaksud karena telah berkenan mencantumkan tautan atau link yang mengarah ke sumber artikel pada blog ini, walaupun sebenarnya pada artikel saya yang berjudul “Pernahkah Anda Mencermati Tampilan Blog Ini?” telah saya sampaikan bahwa tujuan yang sebenarnya dari blog ini adalah untuk berbagi ilmu, pengetahuan, dan wawasan demi kemanfaatan serta untuk menjalin persaudaraan antara sesama blogger.

Lantas bagaimana dengan kita? Dapatkah kita melakukan hal yang demikian? Mencantumkan tautan atau link yang mengarah ke sumber artikel bila dalam artikel yang kita publikasikan mengandung bagian atau unsur yang merupakan hasil copy-paste dari karya orang lain, terkecuali bila sumber aslinya memang tidak diketahui dengan pasti.


Katagori:
Silakan klik di sini untuk mengeposkan komentar Anda. Jika Anda ingin membaca artikel lain yang terdapat pada blog ini, maka dapat Anda lakukan dengan cara membuka laman daftar isi. Catatan: Komentar balasan hanya diprioritaskan untuk pertanyaan dan atau pernyataan yang diposkan dengan memakai formulir komentar Blogger.
Admin
Terdapat 2 komentar pada artikel ini ▶
29/02/12, 16.32 O

Blog walking sob.. terima kasih juga sudah mau memfollow blog tempat-bersinggah.blogspot.com, Followback sukses sob..
Yuk ikut Program Ay0 BlogGiNg di
http://tempat-bersinggah.blogspot.com/2012/02/ay0-blogging.html

03/03/12, 22.03 O

Benar sekali gan, itu adalah sebuah penghargaan yang patut kita sukuri. Dan sudah sewajibnya kita juga harus menjalankannya..
Nice article sob.
thx

How To ▶
Education ▶
SEO ▶
Other Internet ▶
Programming ▶
Tutorial ▶
DP & Story ▶
Tips & Trick ▶

o

  • .Ragam Tumbuhan
  • .Unik & Langka
  • .Aneka Buah
  • .Produk Sederhana
  • .Karya Seni
  • .Tempat Wisata
  • .Ragam Kegiatan
  • .Aneka Bunga
  • .Hewan & Serangga
GALERI
KIRIM MASUKAN
E L T E L U
Semar Bingung's Weblog